Aksi Simpati Perdana di Pedukuhan Grojogan Khususnya RT 2

Administrator 05 Juni 2018 11:17:42 WIB

Senin (04/06/2018) menjadi aksi simpati perdana di Pedukuhan Grojogan khususnya Grojogan RT 02. Karena pada hari itu ada salah satu warga Grojogan yang meninggal dunia dini hari dan dikebumikan pada hari itu juga pada jam 2 siang. Warga tersebut bernama Alm Hadi Suparto Alias Ngadiran yang beralamat di Grojogan RT 02.

Aksi simpati ini terwujud dari dukungan Staf Desa Tamanan, Hika Raya Tunggal yang juga beralamat di tempat tersebut. Beliau yang membawakan berkas untuk dibuatkan Akta Kematian Simpati oleh petugas register Desa Tamanan. Sebenarnya aksi simpati ini tidak harus diurus atau dibawakan datanya oleh salah satu perangkat Desa, tetapi juga bisa oleh tokoh masyarakat yang lain.

Akta Kematian program Aksi Simpati dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Bantul ini diberikan langsung oleh Lurah Desa Tamanan (Sriyanto) kepada ahli waris Alm Ngadiran di Grojogan RT 02 saat takziah. Antusiasme warga Grojogan begitu terlihat karena ini baru kali pertama adanya aksi simpati bagi warga Grojogan dan mereka membuktikan sendiri bahwa Aksi Simpati benar adanya.

Komentar atas Aksi Simpati Perdana di Pedukuhan Grojogan Khususnya RT 2

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Produk Unggulan Desa

Lagu Bagimu Negeri

Pengumuman

...Ketikkan Pengumuman disini....

Kalender

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License