KOMPETISI DIVISI SUPER PSSI BANTUL : Tamanan FC Tahan Imbang PS. Baturetno
23 November 2018 09:20:32 WIB
BANTUL (TAMANAN) – Tamanan FC berhasil menahan imbang tuan rumah PS. Baturetno dengan skor 1-1 dalam lanjutan kompetisi Divisi Super ASKAB PSSI Bantul 2018 Pool A di Lapangan Wiyoro, Baturetno, Kamis (22/11) sore. Dengan hasil imbang tersebut PS. Baturetno berada di peringkat 5 klasemen sementara dengan nilai 6. Sedangkan Tamanan FC di peringkat 2 klasemen dengan nilai 7.
Sejak menit awal kedua tim saling ngotot untuk meraih kemenangan. Pada babak pertama Tamanan FC gagal untuk menemukan ritme permainan. Sama halnya dengan PS. Baturetno yang diarsiteki mantan pelatih Persiba Bantul Sambudiana dan diperkuat mantan pemain Persiba Bantul Satria Nova, pada babak pertama PS. Baturetno sulit untuk membongkar pertahanan lawan. Hanya beberapa peluang saja di babak pertama tetapi gagal dimanfaatkan untuk menjadi gol. Sehingga hingga turun minum kedudukan masih 0-0.
Tamanan FC yang diarsiteki duet pelatih muda Rifqi H dan Prasetyo W mengambil inisiatif serangan di babak kedua. Bermaterikan pemain muda dan mempunyai semangat bertanding hal ini sangat dimanfaatkan untuk menguasai pertandingan. Tetapi sayang, di menit 60 tuan rumah PS. Baturetno mencetak gol, skor sementara 1-0 untuk keunggulan tuan rumah. Tamanan FC mampu menyamakan skor jadi 1-1 lewat sontekan pemain asal Magelang Riqo Rifanjaya pada menit 70. Pertandingan kembali dilanjutkan, kedua tim saling serang dan menjurus keras. Alhasil , pada menit 80 terjadi insiden dengan dikeluarkannya dua kartu merah untuk pemain Tamanan FC dan PS. Baturetno. Akhirnya, skor tersebut bertahan hingga usai pertandingan.
Ditemui setelah pertandingan Rifqi H selaku pelatih mengatakan sebenarnya pertandingan berjalan sangat seru karena kedua tim ingin sama-sama mengambil poin. “Anak-anak saya kira sudah bermain bagus dan mental tandang sudah tidak menjadi masalah. Hasil imbang ini patut kami syukuri, karena akan membawa tim ini ke papan atas dan memperbesar peluang kami untuk lolos ke 8 besar”, imbuhnya
Ahmad Fauzan selaku kapten dan pemain senior dari Tamanan FC menambahkan bahwasanya pertandingan sore ini berjalan dengan seru dan tempo tinggi. “Rekan-rekan bisa menjalankan instruksi pelatih yaitu bermain fokus dan maksimalkan peluang sekecil apapun. Saya dan rekan-rekan akan berjuang terus untuk meraih hasil maksimal di setiap laga”,ungkap Ahmad Fauzan.
Sedangkan manager Tamanan FC Joko Raharjo menyesalkan insiden yang terjadi di lapangan.
“Sebenarnya pertandingan berjalan menarik, tetapi setelah kami mencetak gol pertandingan menjurus keras dan kasar. Untuk kinerja wasit pada kompetisi tahun ini terdapat catatan-catatan untuk kedepannya. Banyak yang harus dibenahi dan dievaluasi, ini tugas komisi wasit kalau tidak akan merusak permainan dari setiap tim yang bertanding”, tambah Joko Raharjo.
Tamanan FC sendiri akan melakoni laga tunda melawan Samba di Lapangan Tamanan, Banguntapan pada Sabtu (24/11) sore. Laga yang dimainkan pada Kamis (08/11) sore tersebut ditunda dikarenakan hujan yang cukup lebat dan menyebabkab lapangan tergenang air, dengan skor sementara 1-0 untuk keunggulan Samba. (Mnd)
Komentar atas KOMPETISI DIVISI SUPER PSSI BANTUL : Tamanan FC Tahan Imbang PS. Baturetno
Formulir Penulisan Komentar
Produk Unggulan Desa
Lagu Bagimu Negeri
Pengumuman
Kalender
Tautan
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License