Evaluasi PSN 3 Bulanan

Administrator 07 Maret 2018 12:34:37 WIB

Pemberantas Sarang Nyamuk atau yang lebih dikenal dengan istilah PSN adalah suatu program yang ada di Desa untuk membentu meningkatkan kebersihan lingkungan. Kader PSN biasanya bertugas setiap seminggu sekali pada hari Jumat khusus yang berada di Desa Tamanan. Kader-kader tersebut akan mendatangi rumah warga secara acak di setiap pedukuhan yang telah ditentukan untuk meninjau jentik nyamuk / sarang nyamuk dirumah warga dan sekitarnya.

PSN biasanya dilakukan oleh ibu-ibu kader, didampingi bidan Desa (Desi Karolina), Kasi Pelayanan Desa Tamanan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta Dukuh setempat. Dengan adanya PSN rutin yang dilakukan diharapkan mampu mengurangi angka sakit akibat gigitan nyamuk atau Demam Berdarah karena Demam Berdarah merupakan salah satu penyebab angka kematian tertinggi.

Dan setiap 3 bulan diadakan evaluasi terkait kegiatan yang dilakukan dalam PSN tersebut. Seperti evaluasi pada siang ini yang merupakan evaluasi pertama di tahun 2018. Dipimpin oleh pendamping Desa dari Kecamatan Banguntapan Titik Zunaidah dan Kasi Pelayanan Desa Tamanan Dwi Erni Ani, diharapkan angka kesehatan dan kebersihan lingkungan di Desa Tamanan semakin baik kedepannya.

Komentar atas Evaluasi PSN 3 Bulanan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Produk Unggulan Desa

Lagu Bagimu Negeri

Pengumuman

...Ketikkan Pengumuman disini....

Kalender

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License